![]() |
IAI Tulang Bawang Luluskan 52 Sarjana Baru Siap Menghadapi Tantangan Zaman |
Tulang Bawang – Institut Agama Islam (IAI) Tulang Bawang sukses menyelenggarakan Wisuda Periode 2 Tahun Akademik 2024/2025 pada hari ini Selasa, 28 Januari 2025. Acara tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri oleh para pejabat penting, seperti Wakil Koordinator KOPERTAIS XV Lampung, Prof. Dr. Alamsyah, M.Ag.serta Kemenag Tulang Bawang yang di wakili oleh kasi Penwad Dr. Hj. Eviyana, M. Pd.I
Sebanyak 52 wisudawan dari berbagai program studi resmi dilantik pada kesempatan tersebut. Rinciannya, Program Studi Ekonomi Syariah (ES) meluluskan 40 wisudawan, Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) meluluskan 1 wisudawan, dan Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) meluluskan 11 wisudawan. Pada wisuda pada Hari ini 3 mahasiswa dari setiap prodi mendapatkan predikat antara lain prodi Ekonomi syariah an. Rian Cairul Anan dengan IPK 3,76 Dengan Pujian di susul Prodi Hukum Keluarga Islam An. Andi Jeck Naris IPK 3,29 Sangat Memuaskan dan terahir dari Prodi Manajemen Pendidikan Islam An. Wahyunia Iqbal Herda Serli dengan IPK 3,78 Dengan Pujian.
Dalam sambutannya, Prof. Dr. Alamsyah, M.Ag. mengapresiasi prestasi yang telah diraih oleh para wisudawan dan menyampaikan harapan agar lulusan IAI Tulang Bawang dapat berkontribusi bagi masyarakat. “Lulusan IAI Tulang Bawang harus menjadi garda terdepan dalam mengembangkan ilmu dan nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat,” ujarnya.
Disela sela acara saat dihubungi pak Dr.alif Nuryanto selalu wakil Rektor Universitas Islam Depok menyampaikan pesan motivasi kepada para wisudawan agar terus belajar dan mengembangkan potensi diri. “Wisuda bukanlah akhir, tetapi awal dari perjalanan baru. Jadilah insan yang membawa manfaat bagi umat dan bangsa,” ungkapnya.
Terakhir, Acara ditutup dengan pemberian penghargaan kepada wisudawan terbaik kepada setiap prodi Semoga para lulusan dapat mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama masa studi demi kemajuan umat dan masyarakat.
Editor:Zainal Arifin